Hadila.co.id – Diantara pengalaman unik bagi sebuah keluarga adalah masa-masa dimana anak hendak hari pertamanya bersekolah (Prasekolah). Bukan hanya untuk anak tapi pengalaman unik ini juga akan dirasakan oleh orangtuanya.
Hal ini menjadi unik bagi anak karena ia akan bertransisi dari lingkungan yang belum terstruktur ke lingkungan yang tersetruktur dengan peraturan-peraturan yang ada disekolah barunya.
Sementara bagi orangtua pengalaman mempersiapkan buah hati untuk memasuki sekolah akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.
Oleh karena itu perlu bagi orangtua untuk mempersiapkan anak sebelum hari pertama mereka masuk ke sekolah, berikut tips untuk ayah dan bunda mempersiapkan si kecil di masa prasekolah dilansir hadila.co.id dari pampers.com, Kamis (11/04/2019):
1. Biasakan Anak untuk Belajar
Biasakan anak untuk belajar dalam kesehariannya sebelum ia mulai memasukki masa-masa sekolah, belajar tak melulu soal duduk di atas meja dan membaca buku atau mengerjakan sesuatu. Namun belajar juga bisa dilakukan di dalam mobil selama perjalanan, atau di tempat lain.
Liburan, Sarana Bagi Pendidikan Karakter
Orangtua bisa menanyakan mengenai hal-hal yang ia temui ketika berpergian, seperti nama benda yang ia lihat, warna, bentuk atau yang lainnya. Hal ini bisa membiasakan si kecil untuk belajar hal baru, ia juga akan terbiasa ketika ditanya oleh gurunya atau teman-temannya di sekolah.
2. Biasakan Anak untuk Membaca
Membiasakan anak untuk membaca akan sangat membantu si kecil saat mulai bersekolah, ia akan menjadi pribadi yang selalu penasaran dan senang membaca saat disekolah.
Melatih kebiasaan anak untuk membaca bisa dengan mengajaknya ke perpustakaan kota yang ada di kota Anda. Mulai lah dengan membacakan kisah-kisah bergambar. Berada di lingkungan yang positif ini adalah cara yang bagus untuk menanam benih membaca dan mendorong anak-anak untuk terhubung dengan buku dan permainan, yang akan menjadi bagian besar dari pengalaman prasekolah mereka.
3. Mengatur Playdates
Playdates atau acara bermain bersama antara dua anak atau lebih, juga dapat membantu anak sebelum dia memasuki masa sekolah.
Di sekolah anak tidak hanya belajar mengenai warna, bentuk, nama-nama benda atau mata pelajaran yang diberikan padanya. Tetapi anak juga akan belajar bersosialisasi dengan guru dan teman-temannya.
Mengatur playdate akan membuat anak terbiasa bersosialisasi dengan orang-orang baru, selain itu ia juga akan menjadi pribadi yang berani dan menonjol diantara teman-temannya.
Tips Melatih Balita Belajar Disiplin
4. Kunjungi Sekolah
Sangat penting bagi anak-anak untuk merasa nyaman dan terbiasa dengan lingkungan baru mereka. Satu hal yang mudah dilakukan adalah mengunjungi sekolah barunya dan mengadakan tur sehingga anak dapat melihat ruang kelas mereka dan melihat ruang baru mereka. Jika itu tidak memungkinkan, maka sering-seringlah mengajak anak untuk sekedar lewat ke calon sekolah barunya agar ia terbiasa.
5. Antar anak di Hari Pertamanya
Bicara mengenai hari pertama sekolah memang selalu menjadi tantangan bagi anak, terkadang mereka dihantui rasa takut tidak bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya.
Oleh karena itu ada baiknya orangtua selalu meyakinkan si kecil agar ia berani dan percaya dengan dirinya sendiri, diantara bentuk dukungan dari orangtua adalah dengan mengantarkannya di hari pertama sekolah.
Jangan hanya mengantarkannya tetapi luangkanlah waktu sejenak untuk menunggunya di depan kelas agar ia merasa aman dan nyaman terlebih dahulu.
Selain itu memeluk, mencium keningnya dan memberikan beberapa motivasi juga akan memberinya semangat dan rasa percaya diri.
(Muh Syaifudin Bachtiar)