SDIT Ulul Albab 2 Purworejo Kunjungi Majalah Hadila

SDIT Ulul Albab 2 Purworejo Kunjungi Majalah Hadila

Karanganyar – Tim Humas SDIT Ulul Albab 2 Purworejo mengunjungi kantor Majalah Hadila, Cilukba, dan Junior, di Griya Smart, Jalan Tentara Pelajar, Bolon, Colomadu, Karanganyar, Rabu (28/8/2024).

Perwakilan dari SDIT Ulul Albab 2 Purworejo, Ustazah Munifah Rohmah, mengungkapkan kunjungan dimaksudkan untuk belajar terkait penerbitan majalah. Rencananya semester ini SDIT Ulul Albab 2 Purworejo akan mulai menerbitkan majalah sekolah. “Sebenarnya rencana silaturahmi ke majalah CiLUKBA sudah lama, alhamdulillah hari ini bisa terlaksana. Kami ingin belajar banyak tentang penerbitan majalah,” ungkapnya.

Direktur PT Smart Media Prima, Tri Waluyo, menyambut baik maksud dan tujuan kedatangan tim Humas SDIT Ulul Albab 2 Purworejo. Ia berharap ke depan akan terus terjalin kerjasama antara kedua belah pihak.

Pemimpin Redaksi Majalah Hadila, Eni Widiastuti, menjelaskan ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan untuk menerbitkan majalah. Mulai dari pembentukan susunan redaksi majalah, visi-misi majalah, menentukan pembaca yang akan dituju, ukuran majalah, nama-nama rubrik, isi majalah, deadline penerbitan majalah, dan sebagainya.

“Hal yang tak kalah penting adalah adanya kerja sama tim dan komitmen dari seluruh anggota tim untuk menepati deadline yang telah ditentukan,” tegasnya.

Manajer Produksi Smart Media Prima, Tria Diana Shofa, menjelaskan tentang desain majalah yang menarik dan hal apa yang harus diperhatikan ketika akan mencetak majalah. Menurutnya, ukuran dan jenis kertas akan menentukan banyak hal. “Smart Media Prima juga siap membantu jika nanti mempercayakan cetaknya di sini. Bisa mulai dari editing naskah, desain, hingga cetak majalah,” ungkapnya. <Eni Widiastuti>

Berita Lainnya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Latest Posts

Top Authors

Most Commented

Featured Videos